Jumat, 31 Desember 2010

Kisah di Balik ICYLANDAR 1 (part 1)

Sebenarnya ada banyak hal menarik di balik pembuatan novel Icylandar. Tp selama ini aku agak malas menuliskannya :p Tapi karena ada yg bertanya gimana sih cara membuat novel Icylandar, jadilah aq menguatkan niat untuk menulisnya di blog ku :))

Awal aq tertarik membuat cerita ttg elf adalah waktu SMA, sehabis nonton film LOTR. Dan aq langsung terpesona pada tokoh Legolas. Sayangnya Legolas hanya muncul kadang2. Dari situ aku bertekad, akan kubuat cerita yg tokohnya elf semua.

Sayangnya niat tinggallah niat. Dan sebuah novel jelas tidak akan terbentuk dengan hanya berbekal niat. Harus ada aksi!!
Akhirnya niat heroik itu baru terealisasi di tahun 2006. Mulailah aq membuat jalinan cerita di laptop tuaku. Dan.... jreng... jreng... 3 bulan kemudian naskah perdana novel elf ku pun jadi. Waktu itu kuberi judul THE ELF, bukan ICYLANDAR.

Ku print naskah setebal 500 halaman kertas HVS itu dan kubagikan ke teman-temanku. Beruntungnya aku karena punya temen2 yg ga sekedar memuji. Kalau mereka bilang bagus, berarti memang bagus. Kalau jelek, ya akan mereka kritik. Tp kritik mereka bukan ditujukan untuk menjatuhkan. Justru supaya aku lebih maju.

Setelah selesai diedit ulang, kuprint lagi novelku dan kujilid lakban. Tebelnya kira2 satu rim lah. Hahahaha.... waktu itu ga pernah terpikir olehku kalau para penerbit bakal enek liat naskah setebal satu rim :p

Tapi dengan berbekal keyakinan membara, kukirim naskahku ke beberapa penerbit besar. Hari demi hari kutunggu jawaban. Setiap saat kulihat hape ku, berharap ada yg telpon. Telpon pertama yg kuterima dari salah satu penerbit, langsung bertanya "Apakah ini novel terjemahan?". Dengan agak sebel kujawab "Ini asli karyaku. Sedikit pun aq ga nyontek karya luar". Orang yg nelpon bilang kalau novelku bagus, tp sayangnya mereka belum menerbitkan novel fantasi. Intinya.... aku ditolak.

Penerbit kedua tidak menelpon, hanya mengirim balik naskahku. Plus diberi surat. Surat yg sangat sopan, tetapi isinya "Kami Tidak Menerbitkan Naskah Fantasi Buatan Orang Indonesia".
Luar biasa. Aku ditolak bukan karena novelku jelek, tetapi karena aku dilahirkan sebagai orang Indonesia.

Penerbit ketiga, editornya sangat baik. Dia memberi masukan dan bilang kalau novelku sebenarnya bagus. Tapi sayangnya penerbitannya belum bisa menerbitkan novel fantasi dalam negri. Again... salahku karena dilahirkan di negara kesatuan RI.

Penerbit keempat, aku datang sendiri mengantar naskahku ke sana. Tp mereka bilang kalau mereka sudah tidak mau lagi menerbitkan novel fantasi. Mereka hanya mau nerbitin teenlit. Aku bahkan disuruh bikin teenlit aja. Lha.... aku ga bisa nulis teenlit. Aku sampai merengek-rengek supaya mereka mau membaca, mereka bergeming. Pokoknya mereka tidak mau nerbitin novel fantasi.

Penerbit yang lain.... tidak memberi jawaban....

Kamis, 11 November 2010

Aiihhh akhirnya aku ingat kalau punya blog!! Harus mulai diurus ini :p Keasikan main FB jadi lupa pada blog. Nanti setelah mulai canggih blog, main twitter ah.

Benernya aku sudah punya 2 twitter : icylandar, dionvy
Tapi aku belum terlalu aktif sih di situ. Soalnya belum canggih mainnya. Bagiku sungguh merepotkan mengurus FB, blog, dan twitter. Entah bagaimana orang lain bisa begitu update pada semua hal itu sedangkan aku sangat kerepotan. Mungkin butuh talent khusus untuk bisa mengurus semua hal itu bersamaan :p

Oh ya... hari Minggu besok tanggal 14 November, aku ada talkshow di Sonora Jakarta 92.0 FM jam 11 siang. Nanti akan kuceritakan gimana rasanya talkshow itu.
Dan sejujurnya kok gugup ya. Soalnya aku belum pernah yg namanya tampil di radio. Selama ini cuma ngoceh-ngoceh ga jelas di rumah, eh sekarang harus di radio. Ampun deh. Semoga aku tidak membuat kekacauan dengan bicara simpang siur ga beraturan.

Kamis, 14 Oktober 2010

Akhirnya ICYLANDAR mulai masuk di toko buku GRAMEDIA seluruh indonesia. Setelah melalui proses yang panjang dan berbelit-belit. Untuk sesaat aku bisa bernafas lega karena satu keajaiban sudah terjadi. Elf-elf ku sudah berhasil duduk manis di rak toko buku. Sungguh tidak mudah mendudukkan mereka di sana.

Dan setelah ini aku harus bersiap untuk berbagai komentar dari para pembaca ICYLANDAR. Aku sudah menerima banyak komentar manis, tapi ada juga yang kejam dan sinis. Apapun komentar kalian, kuucapkan terima kasih karena kalian sudah menyempatkan diri untuk membaca ICYLANDAR :) Itu sangat berarti bagiku.

Untuk elf-elf ku (Padris ku yang baik hati, Louie ku yang manja dan akan selalu manja, si gemuk Cleo, Naya cantikku, Ruben dan Reiden yg selalu saja bertengkar, misterius Keysuu, Tiga Jendralku yang luar biasa, serta elf-elf tersayangku lainnya) terima kasih atas keajaiban yg telah kalian berikan padaku. Aku memang tidak akan bisa membuat seluruh dunia mencintai kalian. Namun apapun yg terjadi, kalian tetap yg terbaik bagiku karena begitu banyak pelajaran yg kuterima dalam usahaku membuat orang lain mengenal kalian.

Kamis, 07 Oktober 2010


Kisah ini terjadi pada suatu masa di mana manusia dan elf hidup bersama. Hubungan antar kedua ras ini tidak terlalu baik, tetapi mereka masih berusaha untuk saling menerima satu sama lain. Elf adalah suatu ras yang secara fisik menyerupai manusia, hanya saja mereka terlihat lebih anggun dan mempesona. Para manusia menganggap ras elf adalah makhluk mistis yang menguasai sihir, berhati lembut, lemah gemulai, dan tidak pernah berpikiran jahat. Kesan mistis itu diperkuat oleh desas desus yang mengatakan jika para elf tidak bisa mati dan akan hidup abadi selamanya.

Namun apakah semua legenda tentang para elf itu memang benar? Toh selama ini para elf tinggal di dalam kerajaan mereka yang tersembunyi. Benarkah mereka menguasai sihir, benarkah mereka selalu berhati lembut? Dan benarkah mereka bisa hidup abadi?

Jika ingin mengetahui bagaimana kehidupan para elf sebenarnya, siapa pun harus masuk ke dalam kerajaan mereka dan melihat sendiri kehidupan mereka. Ternyata kerajaan para elf pun dipenuhi kedengkian, permusuhan, namun juga ada cinta dan persahabatan.

Dan ketika akhirnya kerajaan mereka terpecah belah, maka para elf pun harus bersiap menghadapi suatu perang besar yang akan membuat begitu banyak air mata tertumpah.

Rabu, 22 September 2010

Dulu hanya ada satu tahta kerajaan elf.

Namun akhirnya, tahta itu pecah menjadi enam klan.

Dan kini, keenam klan itu harus disatukan kembali atau seluruh ras elf akan musnah.

Ironisnya, setiap klan ingin menjadi sang pemimpin tahta.

Minggu, 12 September 2010


ICYLANDAR segera hadir di Toko Buku Gramedia seluruh Indonesia.

Jakarta, Bandung : 22 September
Jogjakarta, Semarang, dan sekitarnya : 23-24 September
Surabaya, luar Jawa : 27-29 September

Enjoy the new world of elf. Their life, friendship, chronicle, mystery, and everything about elf that you have never known before.

Senin, 30 Agustus 2010

Ini benar-benar blog yang sangat sederhana kan !! Hmm... harus kuakui kalau aku bukanlah seorang blogger handal. Tapi elf-elf ku memaksaku untuk menulis blog :))

Sungguh sangat mengagumkan melihat orang-orang yang bisa menulis blog dengan menarik, sebuah cerita sederhana bisa jadi begitu mempesona. Untukku jauh lebih mudah menulis berlembar-lembar cerita (mungkin ini karena menulis hanya memerlukan perangkat kuno dan bukannya internet canggih, sejujurnya aku juga bukan orang high tech, aku hanyalah penulis kuno dengan laptop jaman purbakala dan internet kecepatan kura-kura).

Eniwei.... kalau kalian punya komentar, pertanyaan, saran, atau apapun tentang ICYLANDAR atau tentang hal-hal lainnya, bisa kalian tulis di sini atau kirim email ke

dionvy@gmail.com

Aku akan berusaha membalas secepatnya agar kita bisa saling bercerita, berbagi, dan bertukar pikiran. Alamat email itu bisa juga untuk meng add FB ku. Pasti akan sangat menyenangkan berbagi banyak hal dengan kalian semua.

Sabtu, 24 Juli 2010